Label

Pengikut

Total Tayangan Halaman

Jumat, 01 Juli 2011

TAK GUNA MENYALAHKAN

Sumber :

tak guna kau menyatakan keluhanmu
orang-orang takkan bersimpati padamu
mereka justru akan tertawa karena menganggap keluhanmu lelucon
mereka tertawa lantaran kepekaan sosial mereka telah tiada

tak guna pula kau menyalahkan mereka
toh bagi mereka kau bukanlah siapa-siapa
mereka tertawa karena memang bisa tertawa
mereka mungkin belum tahu bagaimana pahitnya derita
tak guna jua kau mendoakannya sengsara

mending jalani saja realitamu dalam diam
hidupmu bukanlah sebagaimana teori yang pernah kau pelajari
orang-orang terdekatmu bahkan takkan memahami
maka, tak guna mengabari kesusahanmu pada mereka
takkan ada yang percaya

bersyukurlah karena kau masih memiliki kesadaran akan Tuhan
bersyukurlah karena kau masih menunaikan perintah dan menjauhi laranganNya
walau tertatih-tatih
walau kau sering merasa tak kuat bertahan dari segala goda
walau berkali-kali kau nyaris terjerembab ke jurang nista
bersyukurlah karena Tuhan masih memeliharamu

tak guna kau menyesali mengapa dirimu terlanjur memahami akidah dan etika
tak guna, meski karenanya kau tak berdaya menggapai nafsu angkara
meski kau tak kuasa menghalalkan segala cara
meski karenanya nafsumu jadi tersiksa
setidaknya moralmu masih terpelihara

lapar dan dahaga hanyalah soal rasa
dengan menahannya paling ragamu yang merana
tetapi jika kau memenuhi dengan mengorbankan akidah,
jiwamu akan terus resah
batinmu akan senantiasa gelisah

mungkin ujian ini terasa bagimu begitu berat
tetapi kau masih bisa memikulnya kan?
buktinya kau masih hidup
buktinya kau masih mampu mengingatNya
walau kau rasa tak sempurna
walau kau rasa ibadahmu tak khusu'

biarkanlah orang-orang menilaimu bagaimana
meski mereka orang-orang terdekatmu
biarkan saja, toh mereka tak memahamimu
toh ujian hidup ini untukmu bukan untuk mereka
tak guna pula kau tenggelam dalam angan; suatu ketika mereka akan mengerti
biarkanlah waktu yang menunjukkan realita

ooo...w, soal mimpi dan angan yang selalu menerpa jiwa
soal kecewa lantaran kau merasa selama ini telah berjasa
lupakan saja atau biarkanlah menggerogoti
tak guna kau menyalahkan itu semua
hanya akan membuat pikiranmu jadi gerah

ah, tak guna pula kau bertanya mengapa Tuhan menciptakan realitamu begini
Dia adalah Pemilikmu
Dia Mahatahu atas dirimu
Dia Mahakuasa
Dia berbuat sekehendakNya
takkan ke mana kau akan menggugat
takkan ke mana kau memohon perlindungan dan pertolongan, kecuali kepadaNya

bunuh diri?
ha ha ha ha ha ha ....
kau pikir itu solusi?
jika kau nekat mengakhiri hidupmu dengan cara konyol,
maka itulah awal derita kekalmu
kau akan disiksa hingga akhir masa

4 komentar: