Label

Pengikut

Total Tayangan Halaman

Kamis, 12 April 2012

10 Best Performance Indonesian Idol

http://www.tabloidbintang.com/extra/top-list/52855-10-best-performance-indonesian-idol.html 


INDONESIAN Idol telah memasuki tahun ke-8, dan sepanjang hampir 9 tahun sudah banyak penampil yang menunjukan bakat dan atraksi vokal menawan.
Sebelum ajang tahun 2012 ini, dari puluhan idola, pastilah banyak yang masih membuat Anda terkenang.
Setelah mengamati selama 8 musim, penulis memiliki 10 penampilan paling diingat. Terbaik

Ya, memang sih relatif. Penampilan terbaik versi kami, mengambil parameter suara, keunikan, menyentuh, dan kedalaman kisah yang membuat penonton merasakan emosi si kontestan.
Yang pasti pecinta Indonesian Idol pasti bisa saling berbagi cerita dan mengenang bersama. Berikut penampilan terbaik sepanjang musim Indonesian Idol versi kami:

1.    Joy Tobing “To Love You More”
Hampir semua penampilan Joy Tobing dapat pujian. Tapi mungkin penampilan berkesan diantara sederet penampilan dia yang bagus adalah saat dia menyanyikan lagu “To Love You More”. Selain memang  sangat mengidolakan sang penyanyi asli, Celine Dion. Joy juga sangat menguasai liukan liukan jenis lagu seperti ini. Klimaks yang diberikan pada beberapa part sangat pas.  Selain bertenaga, rasanya belum ada kontestan yang berani menyanyi lagu ini, atau lagi-lagu pilihan Joy yang lain. Mungkin butuh keterampilan vokal yang tidak cetek. Saat ulang tahun Joy, beberapa saat setelah Idol, lagu tersebut kembali dinyanyikan khusus untuk keluarga dan kerabat yang datang.
http://www.youtube.com/watch?v=se9k8nC07Pk&feature=player_embedded
 
2.    Joy dan Delon “The Prayer”
Mungkin diantara semua penampilan inilah duet paling mencengangkan, dipuji, sekaligus awal dari semua kontroversi setelah babak final. Delon yang semula dicela jadi pujaan banyak orang.  Joy yang nggak kalah populer jadi juara. Tapi rekaman live lagu ini kemudian masuk ke album perdana Delon. Untuk penampilan solo sendiri, Delon nyaris tidak banyak dipuji.
http://www.youtube.com/watch?v=6wwKHE95Q5o&feature=player_embedded
 
3.    Winda Viska “Sang Dewi”
Tampil bagus bukan segalanya, masih banyak faktor lain yang membuat seorang kontestan bisa melaju. Winda membuktikan sendiri, penampilan bagusnya  yang dipuji Indra lesmana sebagai lebih bagus dari penyanyi aslinya tak membuat penonton mengirim sms untuknya, Winda tersingkir di babak kedua. Namun penampilan baik tetap penampilan baik. Hasilnya, akan dikenang dan dibicarakan sampai kapanpun dan Winda punya karier yang sangat baik diantara semua kontestan Indonesian Idol manapun.
http://www.youtube.com/watch?v=p7bXQq0O5mw&feature=player_embedded
 
4.    Mike “Bahasa Kalbu"
Mike memang membius, bikin merinding. Itu yang kami rasakan waktu menonton langsung di balai Sarbini. Dengan bahasa Kalbu Kami bisa merasakant suara Mike seperti “memeluk” hangat penonton. Jarang sekali ada lagu yang keluar dari nada yang seharusnya dan Mike mencetak banyak penampilan bagus.
http://www.youtube.com/watch?v=wr6gCLVh02s&feature=player_embedded

5.    Judika “Rocker Juga Manusia”
Agak bingung juga memilih lagu terbaik yang dinyanyikan Judika selama Indonesian Idol 2. Selain lagu “Rocker Juga Manusia” yang mengeksplor kemampuan Judika mendaki nada tinggi, lagu “Jemu” juga cukup membuat mata orang tertuju padanya. Judika menyanyikan kedua-duanya dnegan mempesona, tidak hanya saat di atas panggung spektakuler, tapi juga saat latihan dan rehearsal yang kami datangi.
http://www.youtube.com/watch?v=Xsjp9Zm8K40&feature=player_embedded
 
6.    Monita “Bagaikan Langit”
Saat muncul dengan lagu swing di ajang ini banyak yang terlonjak dengan bakat cewek satu ini. Tapi kemudian juri dan konsep acara yang tak mengijinkan seorang penyanyi bernyanyi dalam satu genre terus menerus, Momon banyak terseok-seok. Tapi lagu “Bagaikan Langit” menjadi semacam master piece Momon yang waktu itu baru duduk di tahun pertama Universitas Trisakti. Nggak heran Monita menjadi kontestan favorit Indra Lesmana hingga saat ini.
http://www.youtube.com/watch?v=_4e_33VVaxc&feature=player_embedded
 
7.    Ihsan “Untukku”
Dari segi apapun bakal banyak yang protes dengan masuknya penampilan ini. Tapi menyaksikan secara utuh Indonesian idol dari waktu ke waktu , rasanya nggak ada yang membuat lebih terkenang dan mengharukan dari penapilan yang satu ini. Indra lesmana,Titi DJ dan Dimas Djay pun sepakat untuk memberi komentar positif untuk penampilan mengharukan ini. 
http://www.youtube.com/watch?v=TKy8Otu5VMg&feature=player_embedded#!
8.    Giselle (Feat Mike Mohede) “Time To Say Goodbye”
Dalam posisi yang sudah kalah segalanya dari lawannya di babak Grand Final, Giselle masih mampu memberikan satu “tendangan” manis lewat penampilan yang cukup baik dalam balutan irama semi klasik.
http://www.youtube.com/watch?v=KRkEBPNqT2I&feature=player_embedded
9.    Rini “Because You Love Me”
Beberapa kali Rini menyanyikan lagu ini, tapi versi pertama yang dia nyanyikan di babak Spektakuler Show paling fresh, berani, dan enak didengar. Sejak menyanyikan lagu ini Rini mulai diperhitungn dan melaju hingga menaklukan Wilson di babak final.
http://www.youtube.com/watch?v=oLYgmi8UXVY&feature=player_embedded 

10.    Nania “Ingin Kumiliki”
Lagu ini seperti teriakan hati Nania yang ingin tampil terus di panggung Indonesian Idol. Sayang Nania harus pulang di babak 3 besar. Tapi penapilan ini cukup membuat disesalkan orang, kenapa bukan Nania yang menjadi lawan Joy di grand final?
http://www.youtube.com/watch?v=wndCkdu6eKg&feature=player_embedded
Penampilan kontestan yang mana yang Anda kenang, mungkin ada yang lain? 
(hari/gur)

1 komentar:

  1. joy tobing - trouble with love is... penampilan terbaik sepanjang masa. Untuk pertama kalinya juri di idol season 1 memberikan standing ovation dan memberikan komentar bahwa penampilan joy layaknya konser dari penyanyi lyar negeri, kelas internasional.

    BalasHapus